Blora – Petugas gabungan dari Satuan Lalu Lintas Polres Blora, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, BAPENDA, dan Jasa Raharja melakukan ram check terhadap sejumlah bus wisata di garasi PO Bus Mekarsari Blora pada Senin pagi.
Ram check ini dilakukan untuk mengantisipasi kecelakaan bus wisata yang marak terjadi di berbagai daerah dan viral di media. Pemeriksaan meliputi kesehatan sopir dan kenek, kelayakan peralatan bus, surat-surat kendaraan, KIR, ban dan mesin, serta lampu.
Kasat Lantas Polres Blora, AKP Felix, mengatakan bahwa ram check ini penting untuk memastikan kelaikan bus wisata sebelum beroperasi.
“Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kecelakaan bus wisata yang marak terjadi di berbagai daerah dan viral di media,” ujarnya, Minggu (19/5/2025)
Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa awak penumpang dan perlengkapan bus wisata PO Mekarsari dinyatakan laik jalan. Namun, Kasat Lantas mengingatkan agar bus wisata tidak hanya mengejar keuntungan, tetapi juga harus menjaga keselamatan berlalu lintas.
“Terlebih lagi saat musim liburan anak sekolah yang biasanya digunakan untuk wisata.Bus wisata harus mengedepankan keselamatan penumpang dan pengguna jalan lainnya,”ungkapnya.