Example floating
Example floating
EkonomiHeadlineSeputar Desa

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blora Luncurkan “Si Peduli”: Inovasi Tata Cara Pengaduan Lingkungan Hidup

×

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blora Luncurkan “Si Peduli”: Inovasi Tata Cara Pengaduan Lingkungan Hidup

Sebarkan artikel ini
Muhamad Muniri, SH, Kepala Bidang PKPPLH DLH Blora. (Dok)
Example 468x60

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blora Luncurkan “Si Peduli”: Inovasi Tata Cara Pengaduan Lingkungan Hidup

Blora – Dalam upaya meningkatkan efisiensi dan efektivitas penanganan aduan terkait masalah lingkungan hidup, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blora memperkenalkan inovasi baru berupa “Si Peduli” (Sistem Informasi Pengaduan Lingkungan Hidup). Sistem ini diharapkan dapat memberikan solusi yang lebih cepat, aman, dan tepat sasaran dalam menangani berbagai isu lingkungan yang dilaporkan oleh masyarakat.

Dengan diluncurkannya “Si Peduli”, masyarakat kini dapat menyampaikan keluhan dan laporan terkait masalah lingkungan hidup melalui platform yang lebih terstruktur dan efisien. Sistem ini memungkinkan laporan langsung terhubung dengan Bidang Peningkatan Kinerja dan Penanganan Aduan Lingkungan Hidup, memastikan bahwa setiap aduan dapat ditangani oleh pihak yang berwenang dengan lebih cepat dan tepat.

Kepala Bidang Peningkatan Kapasitas Dan Penanganan Pengaduan Lingkungan Hidup, Bapak Muhamad Munir, SH, menyampaikan bahwa “Si Peduli” merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam menjaga kelestarian lingkungan dan merespon cepat berbagai masalah yang muncul di tengah masyarakat.

“Kami berharap dengan adanya ‘Si Peduli’, masyarakat dapat lebih aktif dalam melaporkan isu-isu lingkungan, sehingga penanganan dapat dilakukan secara lebih responsif dan transparan,” ujar Bapak Muniri, jumat, (2/08/2024).

Selain kemudahan akses, “Si Peduli” juga langsung terhubung kepada Bidang terkait penganan aduan DLH Kab. Blora, sehingga keamanan data laporan lebih terjamin . Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap proses penanganan aduan oleh pemerintah daerah.

Dengan sistem ini, lanjut Muniri, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blora tidak hanya berfokus pada penanganan aduan tetapi juga pada edukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan.

“Kami akan terus berinovasi dan memperbaiki layanan kami agar bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan lingkungan,” tambah Bapak Muniri.

“Si Peduli (Sistem Informasi Pengaduan Lingkungan Hidup) bisa diakses melalui website resmi Dinas Lingkungan Hidup Kab. Blora https://dlh.blorakab.go.id atau kunjungi langsung https://bit.ly/SipeduliDLHBlora

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blora mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan “Si Peduli” dan berperan aktif dalam menjaga kebersihan serta kelestarian lingkungan di wilayah Kabupaten Blora.

Sebagaimana telah diamanatkan dalam Pasal 28 H Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, setiap warga Negara memiliki hak untuk mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat.

Example 300250
Example 120x600